6 Jul 2010

Budaya Indonesia Yang Hilang

Indonesia adalah negara yang indah yang kaya akan kekayaan alam dan budaya. Lebih dari 20 suku terdapat di Indonesia dan lebih dari 100 budaya ada di Indonesia. Tetapi sayangnya, dari tahun ke tahun seiring dengan bertumbuhnya perkembangan gaya hidup dan teknologi, kebudayaan asli indonesia terlihat sangat ketinggalan zaman. Banyak dari warga indonesia yang kurang peduli bahkan ada yang tidak peduli tentang budaya Indonesia. Hal inilah yang menyebabkan banyak budaya Indonesia dicuri oleh negara lain terutama Malaysia. Hal ini karena terlambatnya dalam mematenkan suatu budaya dan benda – benda peninggalan zaman Indonesia dulu. Ketika budaya dan barang kebudayaan atau hasil buah tangan seniman Indonesia masih ada di Indonesia, banyak dari warga merasa budaya tersebut tidak berharga, tetapi ketika ada negara lain akan mengambil budaya tersebut dan kemudian hilang dari kita, barulah mereka merasa itu sangat berharga. Kenapa berharga saat sudah hilang? Kenapa tidak waktu masih ada? Inilah orang – orang indonesia yang telah terkontaminasi budaya barat. Di bawah ini beberapa daftar nama – nama budaya kita yang telah di rampas oleh negara lain.
No. Kesenian dan Budaya Asal Direbut Oleh
1. Batik Jawa Adidas
2. Naskah Kuno Riau Malaysia
3. Naskah Kuno Sumatra Barat Malaysia
4. Naskah Kuno Sulawesi Selatan Malaysia
5. Naskah Kuno Sulawesi Tenggara Malaysia
6. Rendang Sumatra Barat WN Malaysia
7. Sambal Bajak Jawa Tengah WN Belanda
8. Sambal Petia Riau WN Belanda
9. Sambal Nanas Riau WN Belanda
10. Tempe Jawa Perusahaan Asing
11. Lagu Rasa Sayang Sayange Maluku Malaysia
12. Tari Reog Ponorogo Jawa Timur Malaysia
13. Tari Soleram Riau Malaysia
14. Lagu Injit – Injit Semut Jambi Malaysia
15. Alat Musik Gamelan Jawa Malaysia
16. Tari Kuda Lumping Jawa Timur Malaysia
17. Tari Piring Sumatra Barat Malaysia
18. Lagu Kakak Tua Maluku Malaysia
19. Lagu Anak Kambing Saya Nusa Tenggara Malaysia
20. Kursi Taman dengan Ornamen Ukir Khas Jepara Jawa Tengah WN Perancis
21. Pigura dengan Ornamen Ukir Khas Jepara Jawa Tengah WN Inggris
22. Motif Batik Parang Yogyakarta Malaysia
23. Desain Kerajinan Perak Desa Suwarti Bali WN Amerika
24. Produk Berbahan Rempah – Rempah dan Tanaman Obat Asli Indonesia
Shiseido Co. Ltd.
Sumber: www.budaya-indonesia.com
Jika kita ingin melihat dari segi kreatif suatu budaya kita bisa melihat dari hal – hal yang terkandung di dalamnya. Misalnya seperti tari – tarian. Itu adalah hasil pikiran kreatif orang – orang dulu untuk menciptakan kemudian memadukan semua gerakan itu menjadi sesuatu yang indah dan juga kekreatifan dalam pemilihan lagu sehingga gerakan dan lagu bisa seimbang. Semua buadaya di atas adalah hasil kekreatifan orang terdahulu. Selain tarian, kita bisa juga bisa melihat dari segi obat – obatan tradisional karena obat ini tercipta dari perpaduan berbagai bahan yang bisa menyembuhkan sejumlah penyakit. Hal ini juga merupakan buah kreatifitas dari orang terdahulu karena mereka bisa menciptakan satu buah pil atau obat dari alam untuk menyembuhkan suatu penyakit.
Bisa kita lihat dari daftar di atas sangatlah banyak yang telah dicuri orang. Bahkan meliki negara bisa dicuri oleh individual? Betapa malunya kita telah dicuri dan kita tidak cepat tanggap dalam menanggulangi hal – hal tersebut. Oleh karena itu, marilah kita jaga dan kita lestarikan budaya nenek moyang kita jangan sampai dirampas lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar